Cara Kerja AHU (Air Handling Unit) Lengkap dan Baru

Air conditioner alias AC pasti sudah tidak asing di telinga Anda. Tapi ada satu bagian dari AC yang disebut dengan AHU atau lengkapnya Air Handling Unit yang mengatur udara bersih yang dikeluarkan AC yang mungkin tidak terlalu familiar bagi Anda. Cara kerja AHU memang unik, tapi sangat penting untuk mengatur kelembaban udara, kebersihannya dan juga berapa suhu yang dikeluarkan. Tiga komponen utama yang terdapat dalam AHU adalah blower, cooling coil dan juga filter yang masing-masing memiliki fungsi tersendiri sebagai berikut.
Pertama, udara dari ruangan akan diserap dan juga kemungkinan bercampur dengan udara yang berasal dari lingkungan luar. Setelah itu, udara campuran ini kemudian akan melewati komponen yang ada pada AHU yakni filter, cooling coil dan juga blower. Tujuannya adalah sampai membuat suhu dari udara campuran tersebut rendah. Setelah itu udara akan dialirkan melalui saluran udara ke seluruh ruangan. Cara kerja AHU dalam hal ini adalah lokasi yang jauh dialirkan udara duluan sehingga nati sebarannya merata di saat yang hampir bersamaan.

Untuk lebih jelasnya, masing-masing tugas dari komponen AHU dapat dijelaskan sebagai berikut.
  • Filter

Filter adalah sebuah alat yang berupa saringan. Alat ini berfungsi untuk menyaring debu dari udara yang masuk sehingga udara yang nantinya diproses dijamin kebersihannya.
  • Cooling Coil

Salah satu bagian penting AHU adalah Coolong coil adalah bagian pendingin, ia sendiri memang memiliki suhu yang rendah karena memiliki sistem evaporasi. Tugas alat ini adalah untuk menukar panas. Jadi, udara capuran dari luar yang awalnya panas akan membebaskan kalornya di sistem ini dan kemudian menjadi bersuhu rendah.
  • Blower

Blower ini merupakan sejenis kipas dan berguna untuk mengalirkan udara yang sudah didinginkan menuju ke saluran udara.
  • Ducting

Ducting ini adalah bagian AHU yang berfungsi untuk menyalurkan udara dari blower ke seluruh ruangan. Ducting ini juga memiliki sitem yang dapat menahan masuknya udara dengan suhu yang lebih panas yang berasal dari luar ruangan ke dalam AC.
Melihat dari fungsinya, Anda pasti sudah menebak bagaimana AHU ini adalah bagian penting dari sebuah AC. Tak hanya terbatas untuk pendingin ruangan, sistem cara kerja AHU ini juga sangat penting dalam industri farmasi. Hal ini disebabkan kualitas sebuah obat ternyata ditentukan oleh banyak faktor, termasuk juga cahaya, suhu, kelembaban, kontaminasi mikroba dan partikel. Untuk itu keberadaan AHU yang dapat mengontrol suhu, kelembaban, tekanan udara, kebersihan udara dan pola aliran udara ke dalam suatu ruangan menjadi sangat dibutuhkan dan berperan besar.

Demikianlah beberapa hal terkait dengan cara kerja AHU yang dapat kami sajikan untuk Anda. Mudah-mudahan informasi ini bermanfaat dan Anda juga bisa lebih berhati-hati lagi dalam menjaga kebersihan AHU karena memegang peran penting dalam menentukan kualitas udara yang Anda hirup.
LihatTutupKomentar